Belajar mengemudi mobil adalah hal yang wajib dilakukan jika kamu sudah mempunyai mobil pribadi, atau jika kamu ingin memulai profesi sebagai sopir.
Namun tidak semua orang bisa dengan santai saat belajar mengemudikan mobil. Selain belum memiliki jam terbang yang cukup, ketakutan akan resiko-resiko yang bisa saja terjadi akan membuat rasa grogi semakin tinggi.
Salah satu resikonya mobil bisa lecet tergores sampai dengan body penyok karena menabrak, ini tentu sangat merugikan karena harga cat mobil serta perbaikan body yang lumayan mahal.
Namun jangan khawatir, jika kamu ingin belajar mengemudikan dengan baik dan lancar, simak beberapa tips berikut ini:
1. Belajar dengan ahlinya
Belajar dari seorang profesional yang ahli dalam bidang mengemudi sepertinya solusi paling tepat untuk menghindari grogi, karena pengajar profesional sudah sangat memahami bagaimana menangani pengemudi pemula yang biasanya grogi untuk memulai. Untuk itu, bagi Anda yang ingin mendapatkan teknik mengemudi dari pengajar profesional, ada baiknya untuk mengikuti kursus menyetir mobil. Selain pengajar yang sudah profesional, mobil di kursus mengemudi sudah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga lebih aman digunakan untuk belajar.
2. Fahami fungsi berbagai alat di mobil
Berbagai fungsi dari alat-alat yang berada di kabin wajib dipahami oleh pengendara agar tidak salah saat menggunakannya. Pertama, pahami berbagai pedal yang terdapat di bawah. Pedal yang paling kanan adalah pedal gas, lalu pedal tengah adalah rem, dan yang paling kiri adalah pedal kopling (jika mengendarai mobil manual). Tepat di sebelah kiri Anda, terdapat tuas transmisi dan rem tangan (rem parkir). Tuas transmisi berguna untuk mengatur tenaga serta kecepatan mobil, sedangkan rem tangan merupakan alat yang digunakan saat Anda berhenti atau parkir.
Selain alat-alat tersebut, pahami juga berbagai macam fitur yang dapat membantu Anda dalam berkendara, seperti Electronic Stability Control (ESC), cruise control, dan lain-lain. Lalu, lakukan percobaan pada semua alat dan fitur agar Anda lebih memahami bagaimana cara penggunaannya. Jadi, ketika melakukan praktik, Anda tidak bingung dan grogi.
3. Atur posisi duduk
Mengatur posisi tempat duduk merupakan sesuatu yang penting ketika berkendara. Pertama-tama adalah atur ketinggian jok sehingga Anda memiliki pandangan yang cukup luas. Sesuaikan ketinggian jok dengan kebutuhan Anda agar pandangan tidak terhalang dashboard. Lalu, sesuaikan jarak jok dengan pedal gas, rem, dan kopling. Jangan sampai posisi jok terlalu jauh sehingga Anda kesulitan ketika ingin menginjak pedal-pedal tersebut. Aturlah jarak tempat duduk sesuai dengan kebutuhan Anda agar dapat berkendara secara optimal. Posisi duduk yang tepat akan membuat Anda nyaman di dalam mobil. Jadi, jika Anda sudah merasa nyaman, grogi dan kepanikan saat menyetir pun otomatis akan berkurang.
Nah itulah beberpa tips yang bisa kamu praktekkan saat belajar mengemudi mobil. Selamat belajar.